Sakit gigi Jangan dianggap Remeh - AGUNG POST NEWS

27 Juli 2011

Sakit gigi Jangan dianggap Remeh


Pemulutan, Agung Post
Bila anda mengalami sakit gigi yang sewaktu-waktu menyerang, maka itu jangan dianggap remeh, selain dapat menyiksa juga menghambat aktivitas anda. Sakit gigi kerap menimpa kita dan sewaktu-waktu datang, tak tanggung-tanggung penderita yang diserangnya beragam baik orang tua, anak remaja, bahkan anak kecil sekalian, terkena sakit gigi.
Menurut bagian gigi di Puskesmas Pemulutan, Dini Redhoyanti, AMKG, banyak orang mengalami sakit gigi itu, karena kurangnya kesadaran mereka sendiri dalam menjaga kesehatan gigi, dan kurang pengetahuan tentang bagaimana menjaga kesehatan gigi dan mulut.
Adapun faktor-faktor penyebab sakit gigi atau rusaknya gigi yaitu pengaruh waktu, Oral Hygiene, dan plak gigi, karena di dalam plak terkandung bakteri Lactobacilus sedangkan untuk plak itu sendiri artinya suatu endapan lunak yang melekat pada permukaan gigi, di mana terdiri dari bakteri Lactobcilus tadi.  Oleh sebab itu, sebelum terkena kita akan berbagi cara mengatasi dan merawat gigi dengan baik, karena lebih baik mencegah dari pada mengobati. Langkah-langkahnya sebagai berikut:
1. Sikat gigi secara teratur sebanyak tiga kali sehari adapun waktu-waktunya sesudah sarapan pagi, sudah makan siang, dan sebelum tidur malam.
2. Perbanyak makan buah-buahan dan sayuran yang banyak mengandung air karena selain dapat menyehatkan gigi, sayuran juga dapat membersihkan gigi.
3. Mengurangi makanan lengket dan manis karena makanan tersebut dapat merusak ketahanan gigi.
4. Yang terakhir yaitu selalu memeriksakan gigi anda setiap enam bulan sekali ke dokter agar dapat diketahui, apakah gigi anda ada lobang atau tidak, dan jika ada dapat dilakukan tindakan dan perawatan selanjutnya.
Demikianlah beberapa tips cara merawat gigi dengan baik, agar dapat ditiru dan dilaksanakan dalam merawat gigi agar tidak terkena sakit gigi. Menurut Dini setiap usia pasti terkena yang namanya lobang gigi, namun yang terpenting bagaimana merawatnya dengan baik.
Serta selalu meningkatkan kesadaran dalam merawat gigi agar tidak rusak. Jika giginya sudah rusak atau berlobang segera ke dokter terdekat atau bisa langsung konsultasi ke dokter gigi, ucapya sambil mengakhiri pembicaraan. (har/****)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda