PLT Bupati OI H Ilyas P Alam Buka Program Operasi Birsum Gratis - AGUNG POST NEWS

17 Mei 2017

PLT Bupati OI H Ilyas P Alam Buka Program Operasi Birsum Gratis

KERJASAMA Pemkab Ogan ilir (OI) dan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) kabupaten Ogan Ilir  Selasa, (16-05) yang di sponsori Yayasan Ummi Romlah yang berlangsung di RSUD Tanjung Senai Ogan lir, Sukses. Plt Bupati Ogan Ilir, HM Ilyas Panji Alam, kepada “ap-news”, dikesempatan tersebut menyampaikan, kita harus meningkatkan berbagai kegiatan sosial seperti ini, dan secara pribadi maupun atas nama Pemkab Ogan Ilir saya mengucapkan terima kasih kepada pihak
penyelenggara dan sponsor serta tim operasional dari RSUD Tanjugn Senai ogan ilir, cetus Ilyas.Masih kata Plt Bupati Ilyas, saya sangat mensupport kegiatan ini, tahun depan akan kita anggarkan obat dan peralatan medisnya, agar selama kepemimpinan saya kegiatan ini berkesinambungan, cetusnya. Dan saya berharap pada Kepala OPD agar mencari warga ogan ilir yang cacat sumbing untuk di daftar ikut operasi selanjutnya, sehingga selama lima tahun kedepan paling tidak ogan ilir mendekati bebas atau memang betul-betul bebas bibir sumbing (birsum), karena mereka kita telah bantu untuk operasi, tegas Bupati ogan Ilir ini serius.. Sementara Ketua BPC Hipmi OI, Aikom Marsal SE, menerangkan bahwa aksi  sosial  dalam kegiatan amal melalui operasi bibir sumbing ini merupakan program perdana
sebagai salah satu bentuk perhatian kita pada warga ogan ilir. Dan lanjutnya, kedepan kita akan terus meningkatkan kerjasama aksi sosial seperti ini dengan Pemkab ogan ilir yang dipimpin Pak H Ilyas Panji Alam. Ketika ditanya biaya operasi, Aikom mengatakan, kalau mau bayar diluar program ini biayanya operasi sekitar sebesar, Rp 100 hingga Rp150 juta per-orang, maka itu, melalaui  aksi sosial ini  kita punya target 1000 orang, dan kami sangat mengapresiasi terhadap Pemkab Ogan Ilir yang sudah menyatakan siap bekerjasama melaksanakan operasi gratis, tegasnya. (dek-“ap-news”).




Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda