Gubernur SS, Wartawan Zaman Now Antara Penampilan dan Tulisan " Belum Berimbang" - AGUNG POST NEWS

28 Desember 2018

Gubernur SS, Wartawan Zaman Now Antara Penampilan dan Tulisan " Belum Berimbang"


GUBERNUR Sumsel, Herman Deru, berbicara saat menerima audensi Pengurus Serikat Pemimpin Redaksi & Penerbit Sumsel (SPPS) Rabu, (26-12) mengatakan,  wartawan di zaman now melihat dari pakaiannya sangatlah gagah-gagah karena atribut media bertempelan di Uniformnya . Namun, kegagahan itu kelihatannya belum berimbang dengan karya berita yang diliputnya. Tapi, kita maklum mungkin karena keterbatas ruang akses. Maka untuk membantu keberimbangan itu, cetus Gubernur HD sambil memerintakan Ka Kominfo Sumsel yang ada di ruang audensi itu, agar menyedia media centre berikut link rubrikasi media-media online yang ada, termasuk 14 media yang tergabung di SPPS. Sehingga, berita hasil liputan para wartawan berbagai media dapat dikerjakan dimedia centre tersebut. Dan kalau ini sudah berjalan semua pemberitaan yang terbit saat itu secepatnya bisa diketahui dan secepatnya pula mengambil langkah kebijakan, cetus HD serius.

Tak banyak waktu yang tersita saat Audensi SPPS dan Gubernur Sumsel Herman Deru. Karena HD langsung miminta Ketua SPPS, Helmi Apri, menyampaikan  maksud tujuan silatuhrahmi tersebut. Helmi Apri dalam kesempatan tersebut memaparkan keberadaan SPPS berangotakan 14 perusahaan pers yang terdiri dari on line dan media cetak. Dan kedepan supaya kerjasama yang terjalin selama ini dengan Pemprov melalui humasy dapat terus dijalankan dan ditingkatkan. 
Dengan tidak membuang waktu Gubernur Sumsel Herman Deru, langsung memberi jawaban dengan gaya Familiar dan bersemangat. Pemprov yang saya pimpin cukup merespon apa yang disampaikan, tegasnya.
Namun katanya meminta, setiap berita yang berkaitan dengan kebijakan pemerintah harus konfirmasi secara langsung melalui humasy pemda sehingga ada keberimbangan berita yang dipublikasikan. Tindak lanjutnya InsyaaAllah akan kita perhatikan, selain itu katanya, agar tidak ketinggalan hendaknya media cetak yang tergabung di SPPS segera menyesuaikan diri dengan menerbitkannya juga secara 0nline. Dalam waktu singkat kita minta Kominfo Sumsel menyediakan fasilitas tersebut, tutur Gubernur mengakhiri pertemuan. (ap-news/her). 






























Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda