Tempat Penampungan Minyak di Pelabuhan Dalam Terbakar - AGUNG POST NEWS

10 Januari 2019

Tempat Penampungan Minyak di Pelabuhan Dalam Terbakar

Petugas PBK saat memadamkan api yang membakar rumah penanmpungan minyak.
KEBAKARAN yang terjadi, kamis (10-1) pagi tadi sekitar Pukul.6.15 di kawasan desa pelabuhan dalam, Kecamatan Pemulutan, tidak jauh dari SPBU Kayuara. Api membesar dan bergulung melihat insiden tersebut warga setempat berhaburan keluar rumah ada dan berusaha memadamkan api yang bersamaan dengan itu petugas PBK Kabupaten Ogan Ilir tiba dan langsung bahu-membahu dengan warga memadam api yang tengah berkobar itu. Karena lokasi kebakar dipinggir jalan baypas Palembang – Prabumulih sehingga membuat kawasan itu rame orang yang menonton api membumbung tinggi sedang berusaha dipadamkan warga setempat. Yang terbakar itu rumah milik warga, namun rumah tersebut disewakan kepada pemilik gudang penampungan minyak. Akibat kabakaran tersebut korban mengalami kergian moril materil, sedang materi kerugian sebuah rumah dan beberapa peralatan operasi penampungan minyak yang ditafsir sekitar Rp150 juta.
. Atas kejadian  polisi setempat sedang menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran itu. Namun dugaan sementara api berasal dari percikan api di sekitar lokasi, baik karena konsleting atau api tersebut berasal dari lokasi kejadian. 
Kapolres OI AKBP Ghazali Akhmad, SIk melalui Kasat Reskrim Malik Fahrin HA. SH. SIk kepada pers menyampaikan, terhadap kejadian tersebut kita  mendapat laporan pukul 07.00,dan langsung luncur  kelokasi TKP, yang diduga penampungan minyak milik warga.

Dan katanya, tempat yang terbakar berukuran 40 x 20 m dipagar seng diduga dijadikan tempat penampungan BBM ilegal bermacam macam jenis, preminum, solar, berpariasi, sementara yang terbakar 32 keranjang besi 22 drum, satu unit motor jenis honda beat. Yang dimiliki Syukri (50) warga setempat dan dia telah diamankan untuk diambil keterangannya(cal/ “ap-news”).  




Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda