1. Danau Labuan Cermin, Kalimantan
Danau Labuan Cermin berlokasi di Desa Labuan Kelambu, Kecamatan Biduk-Biduk, Kalimantan Timur. Seperti namanya, danau ini memiliki air yang bersih dan jernih sehingga seolah-olah bisa digunakan untuk bercermin.
Dengan kedalaman mencapai 3 meter, pengunjung bisa menikmati danau ini dengan berenang atau menaiki sampan yang sudah disediakan oleh pengelola.
2. Danau Toba, Sumatera Utara
Danau Toba di Sumatera Utara tercatat sebagai yang terbesar di Indonesia. Danau yang terbentuk karena letusan gunung berapi ini memiliki panjang 100 km dan lebar 30 km.
Danau ini menjadi tempat wisata paling favorit untuk dikunjungi ketika melancong ke Sumatera Utara. Presiden Joko Widodo dan pemerintah daerah sudah memperbaiki akses dan fasilitas wisata di Danau Toba.
3. Danau Sentani, Papua
Danai Sentani terletak di lereng cagar alam Cycloop di Papua dengan ketinggian 75 mdpl. Dinobatkan sebagai danau terindah di Indonesia, di sekitar Danau Sentani ada 22 pulau yang masih ditinggali oleh warga yakni suku Sentani.
Setiap pertengahan tahun digelar Festival Danau Sentani. Saat itulah banyak pelancong yang datang menikmati keindahan Danau Sentani.
4. Danau Paniai, Papua
Danau Paniai yang terletak di Kabupaten Paniai, Papua ini terkenal memiliki keindahan alam yang masih alami dan sangat terawat. Selain bisa menikmati keindaan danau Paniai, kamu juga bisa melakukan kegiatan lain seperti memancing diatas perahu loh.
5. Danau Maninjau, Sumatera Barat
Danau Maninjau terletak sekitar 140 km sebelah utara kota Padang, lebih tepatnya di Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Sumetera Barat. Tak salah jika danau Maninjau dijuluki sebagai dana terindah di Indonesia, karena danau ini terbentuk akibat letusan Gunung Satinjau.
Selain itu juga Danau ini sering dikaitkan dengan legenda Bujang Sembilan yang memiliki hubungan erat dengan tanah Minang.
6. Danau Ranu Kumbolo, Jawa Timur
Beralih ke Jawa Timur, Danau Ranu Kumbolo menjadi salah satu Danau Toba di Sumatera Utara tercatat sebagai yang terbesar di Indonesia. Danau yang terbentuk karena letusan gunung berapi ini memiliki panjang 100 km dan lebar 30 km.
Danau ini menjadi tempat wisata paling favorit untuk dikunjungi ketika melancong ke Sumatera Utara. Presiden Joko Widodo dan pemerintah daerah sudah memperbaiki akses dan fasilitas wisata di Danau Toba.
7. Danau Segara Anak, Nusa Tenggara Barat
Lokasi Danau Segara Anak berada di kawah Gunung Rinjani. Tepatnya di Desa Sembalun Lawang, Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Selain menjadi tujuan wisata, danau ini juga merupakan tempat istirahat para pendaki yang ingin ke Gunung Rinjani. Para pendaki istirahat sejenak untuk menghilangkan lelah di Danau Sentani, mengumpulkan tenaga sebelum melanjutkan pendakian ke Gunung Rinjani.
8. Danau Kelimutu, Flores
Keindahan Danau Kelimutu yang khas adalah memiliki warna air yang berbeda-beda. Selain warnanya yang berbeda, terdapat juga arti yang berbeda dan diyakini masyarakat setempat memiliki kekuatan gaib.