Korban Rumah Roboh Dapat Bantuan, Terima Kasih Pak Bupati OI - AGUNG POST NEWS

17 April 2020

Korban Rumah Roboh Dapat Bantuan, Terima Kasih Pak Bupati OI

PERISTIWA hempasan angin kencang yang menerjang pemukiman di tiga desa kecamatan Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir (OI) yang terjadi pada Kamis 7 April 2020 lalu, mengakibatkan robohnya 3 rumah warga.

Untuk meringankan beban korban, Bupati HM Ilyas Panji Alam didampingi, Kepala Dinas Sosial OI, Camat Pemulutan, Kades Teluk Kecapi, Rawa Jaya, Sukarami dan para OPD turun langsung untuk memberikan bantuan berupa uang tunai dan sembako terhadap warganya yang terdampak musibah, Rabu (15-04).

Paket bantuan diserahkan langsung kepada keluarga musibah yang berlokasi di tiga desa, Teluk Kecapi, Rawa Jaya dan Sukarami.

Bupati Ogan Ilir HM Ilyas Panji Alam mengatakan, bantuan yang diberikan sebagai upaya meringankan beban korban terdampak musibah.


“Sejumlah bantuan yang kita berikan sebagai bentuk keprihatinan dari Pemerintah terkait terjadinya musibah ini. Semoga bantuan ini bermnafaat dan dapat meringankan beban keluarga terdampak musibah,” kata Bupati OI.

Dalam kesempatan tersebut, Ia mengimbau kepada masyarakatnya untuk tidak panik dalam menghadapi wabah virus corona. “Tetap tenang patuhi terhadap anjuran pemerintah dan Maklumat Kapolri,” imbaunya.

“Dalam waktu dekat ini, Pemerintah Ogan Ilir akan menyalurkan bantuan sembako ke pada masyarakat yang betul-betul kurang mampu karena penghasilannya menurun akibat dampak wabah corona saat ini, mohon kesabarannya,” ucapnya.

Ia pun menganjurkan agar masyarakat senantiasa menjaga budaya gotong royong bilamana terjadi musibah.

Di tempat yang sama, para keluarga korban mengungkapkan ribuan rasa terimakasih ke pada Pemerintah Ogan Ilir terkhusus Bupati HM Ilyas Panji Alam.(cal/"ap-news")

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda