MRI OI Gelorakan Semangat Aksi Sosial Peduli Lingkungan - AGUNG POST NEWS

22 Februari 2021

MRI OI Gelorakan Semangat Aksi Sosial Peduli Lingkungan



Ogan Ilir, “ap-news" Online
BANYAK cara yang bisa dilakukan untuk menunjukkan kepedulian terhadap
lingkungan, salah satunya seperti dilakukan sebuah komunitas yang
menamakan dirinya Masyarakat  Relawan Indonesia disingkat MRI Kabupaten Ogan Ilir (OI)
,

Dengan semangat memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) dan
kesadaran akan pentingnya peduli lingkungan, MRI bersama beberapa
komunitas lainnya, melakukan gerakan sosial membersihkan sampah di
Taman Pancasila dan sekitarnya Kelurahan Timbangan Indralaya Utara, OI pada Minggu, (21-02) pagi kemarin.

Seperti yang. disampaikan Ketua MRI, Haris Abidillah, kegiatan sosial ini digelar dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional yang diperingati setiap Tanggal 21 Februari, yang dilaksanakan bersama komunitas Aksi Cepat Tanggap (ACT) dan komunitas ‘Goes’ kota ini, yang juga ikut ambil bagian dalam rangka gerakan Indralaya Bebas Sampah, sebagai upaya memberi motivasi masyarakat agar peduli terhadap lingkungan, terangnya.

Dikesempatan yang sama, Haris menghimbau untuk masyarakat, khususnya pengunjung Taman Pancasila untuk sama-sama menjaga kebersihan taman yang menjadi “Icon” Caram Seguguk ini.“ Kalau bukan kita yang
menjaganya, lantas, siapa lagi ” tandasnya.

Aksi sosial ini berlangsung  dari pukul 06.00 hingga pukul 09.00, dengan jumlah peserta aksi lebih dari sepuluh orang yang dengan titik kumpul di Taman Pancasila.  Dalam aksi ini panitia memasang spanduk  bertuliskan beberapa jenis sampah yang berbahaya karena sulit terurai oleh lingkungan. (van/”ap-news”)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda