Lagi! NPC OI Sukses Jadi Juara Umum - AGUNG POST NEWS

11 Desember 2021

Lagi! NPC OI Sukses Jadi Juara Umum

Ogan Ilir, "ap-news" Online
Kontingan National Paralympic Committee  Indonesia (NPCI) Kabupaten Ogan Ilir (OI) kembali mengukir prestasi membanggakan dengan kembali tampil menjadi juara umum pada Pekan Olahraga Paralmypic Provinsi III (Peparprov) Sumsel di Kabupaten Ogan Komering Ulu. Demikian kata Ketua NPCI OI, Syafarudin Gultom, kepada media ini melalui selularnya jelang Acara Closing Ceremony Peparprov Sumsel III OKU, yang berakhir hari ini. Sabtu (11-12) siang.



Dan lanjutnya, tampil mengesankan sejak awal kompetisi hingga dinobatkan sebagai juara umum, para atlet NPCI OI sukses mengumpulkan 28 Medali Emas, 9 Medali Perak dan 18 Medali Perunggu, unggul atas saingan terdekatnya di posisi kedua Kontingen  dari Kabupaten Muaraenim yang meraih 25 Medali Emas 27 Perak dan 17 Medali Perunggu, paparnya.

Masih katanya, dengan torehan prestasi tersebut, Kontingan NPCI OI sukses mempertahankan status  sebagai juara umum untuk ketiga kalinya sejak pertama ajang olah raga para atlet difabel ini digulirkan, yaitu pada Tahun 2017 di Kabupaten Muaraenim dan Tahun 2019 di Prabumulih, ujarnya menambahkan.



Maka itu, selaku Ketua NPCI OI Syafarudin memberikan apresiasi setinggi tingginya untuk semua atlet, pelatih dan offisial atas kerja keras dan semangat juang tinggi sehingga prestasi membanggakan dapat diraih. Dikesempatan sama, Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir, khususnya kepada  Bupati OI, Panca Wijaya Akbar atas segenap bantuan, dukungan dan pembinaan selama ini.



Ditambahkannya, ucapan terima kasih juga disampaikan untuk keluarga para atlet  maupun masyarakat Ogan Ilir, atas do'a dan dukungannya sehingga semua ini bisa kembali diraih. Ia berharap mudah mudahan kedepannya atlet NPCI OI akan mampu mempertahankan prestasi ini dan dapat meningkatkan jumlah perolehan medali dikompetisi selanjutnya, tandasnya.

Informasi dihimpun acara Closing Ceremony Peparprov Sumsel III dijadwalkan berlangsung sore ini, sekitar Jam 15.00 WIB di Gedung Pendopoan Rumah Dinas Bupati OKU di Baturaja.



Sementara menurut Sekda Ogan Ilir, H Muhsin Abdullah, terkait kabar gembira ini mengucapkan selamat dan berharap prestasi yang diraih atlet NPCI OI akan memacu semangat bangkitnya prestasi atlet olahraga lainnya di Kabupaten Ogan Ilir (van/"ap-news")

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda