SDN 01 Rambangkuang Juara Lomba Pramuka Saka Bhayangkara Ogan Ilir 2023 - AGUNG POST NEWS

10 November 2023

SDN 01 Rambangkuang Juara Lomba Pramuka Saka Bhayangkara Ogan Ilir 2023


Ogan Ilir, "AP - News" Online

SEBAGAI Kepala Sekolah saya bertanggungjawab secara moril agar peserta didik di SDN 1 Rmbangkuang berkualitas dan berprestasi. Banyak cara mengukur prestasi selain belajar di ruang kelas, misalnya giat ekstra kurikuler dan lain lain.
Demikian, Iryanti SAg, Ka SDN 1 Rambangkuang, kepada kontributor "ap-pr" ditengah giat Lomba Pramuka Saka Bhayangkara 2023, di  Mapolres Ogan Ilir, Rabu kemarin.

Masih kata, Iryanti, perlombaan itu diikuti seluruh SDN di Kabupaten Ogan Ilir. Masing masing SD mengirim utusan dalam bentuk tim sebanyak 28 orang. Alhamdulillah peserta SDN 1 Rambangkuang berhasil meraih juara seperti; 
Juara 1 Dance semaphore Putra
Juara 2 Dance Semaphore Putri
Juara 2 Pionering Putra
Juara 2 Pionering Putri
Juara 2 Ranking 1 Putra
Juara 3 Ranking 1 Putra
Juara 3 Ranking 1 Putri Sekabupaten Ogan Ilir jenjang SD, terang Iryanti terlihat bangga.


Dan lanjut, Bu Yanti panggilan sehari hari Iryanti, berbicara ikut kompetisi lomba SDN 1 Rambangkuang, mengikutkan anak anak didik kita keluar sangat penting. Disamping mereka dapat pengalaman tapi juga bisa membentuk wawasan berpikir. Dengan wawasan berpikir artinya akan timbul inovasi inovasi untuk mengembangkan pengalaman dan  pengetahuan yang didapat selama ini. Maka itu, kedepan kita akan terus mengikutkan anak anak untuk kegiatan belajar mengajar maupun ekstra krikuler sepanjang ada undangan dari pihak penyelenggara, pungkat Iryanti. (tri/cal/Lin/"ap-pr"/*****)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda