Padang Lawas, "AP-News" Online
MARI kita berikan semangat juang HUT RI Ke 79 inilah cara kita mengenang jasa para Pahlawan saat berjuang melawan penjajah. Demikian kata PJ Bupati Palas, Ir Ardan Noor Hasibuan MM, sambil mengangkat bendera saat melepas peserta jalan santai peringatan HUTRI ke 79, hari Minggu, ( 09-07 ) di Lapangan Merdeka Sibuhuan menuju jalan Sudirman Lingkungan l, dan kembali di Garis finis di Lapangan Merdeka.
Dan lanjutnya, lihatlah masyarakat sangat antusias semua bersemangat mengikuti kegiatan jalan santai. Terpancar semangat juang 45 di wajah peserta yang mengikuti kegiatan ini.
Jalan santai berakhir tepat waktu dan sebelum ditutup Panitia HUTRI ke 79 mengundi kupon keberuntungan door prize yang disediahkan Pemkab Padang Lawas guna memberi semangat kepada peserta jalan santai dengan berbagai macam hadiah menarik.
Kegiatan jalan santai ini diikuti Kapolres Padang Lawas, AKBP Diari Astetika SIK, di dampingi Waka Polres, Kompol Sugianto SPd, bersama T PJU serta Personilnya, dan terlihat hadir anggota Forkopimda dan hampir seribuan masyarakat dari berbagai komunitas, termasuk para murid SD dan pelajar SMP serta SLTA dan mahasiswa
Sebelum acara pelepasan, PJ Bupati bersama Forkopimda membagikan bendera program sejuta bendera.
Ka Polres Padang Lawas melalui Humas Polres Padang Lawas, Iptu Arwansyah Batubara Mengatakan, Gerak Jalan Santai Dalam Rangka HUT RI ke -79 berjalan kondusif, Aman, dan lancar. Dengan olahraga gerak jalan akan membuat kita lebih sehat, terangnya.(tim/dek/db).